Info Berita Duka Dari Dinas Nakertran Kabupaten Mesuji.
TempoIndonesia.net.izin melaporkan, berdasarkan informasi dari perwakilan pemerintah RI di Taiwan melalui Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia lampung, disampaikan sebagai berikut :
1. Bahwa adanya Pekerja Migran Indonesia asal kabupaten Mesuji yang meninggal dunia di negara Taiwan akibat jatuh dari kamar mandi mess pabrik
2. Almarhum. Atas nama Depianto kelahiran 2 Mei 1985 (37 th)
paspor AU587899) berangkat melalui Perusahaan Penyalur Pekerja Migran Indonesia PT Karya Semesta Sejahtera secara resmi atau prosedural yang diberangkatkan pada tanggal 18 November 2019
3. Pemulangan jenazah dilakukan mulai hari Kamis 2 Juni 2022 dan diperkirakan tiba di bandara Sukarno Hatta pada pukul 00.20 jum'at dini hari 3 Juni 2022. Dan diperkirakan tiba di rumah duka sore harinya
4. Seluruh klaim asuransi sedang diurus oleh Perusahaan Penyalur yg memberangkatkan.
5. Rumah duka berada di RT 009 RW 003 desa Adi karya Mulya kecamatan panca jaya ,Kami sudah berkomunikasi dengan kades Adi Karya Mulya BP. Purwanto dan camat panca jaya BP. Aida Sakti Demikian disampaikan, atas perhatian dan petunjuk lebih lanjut diucapkan terima kasih
Informasi ini di sampaikan kepala dinas Nakertran Kabupaten Mesuji, Bapak Najmul Fikri.
insya Allah segala sesuatunya sudah di tangani perintah daerah melalui dinas Nakertran.
Post a Comment